Sah-Sah Saja Menjadi Muslimah Modis

"Fitrah manusia memang suka yang indah-indah. Suka rumah yang indah, rupa yang menawan, kendaraan yang bagus, dan penampilan serta busana yang apik. Semua itu tidak menjadi masalah. Bukankah Allah sendiri menyukai hal-hal yang indah?"



Hal yang hampir selalu diperhatika n oleh anak Adam setiap harinya adalah penampilan dan busananya, terutama kaum perempuan. Banyak diantara mereka yang mengoleksi berbagai busana yang sejalan dengan mode dan trend pada saat itu. Namun tahukah kita bahwa sebenarnya ada nilai lebih mengenai fungsi pakaian itu sendiri bila dikenakan oleh anak Adam. Ialah untuk menutupi aurat dan menyempurnakan peribadatan kita kepada Allah, selain untuk tampil menawan tentunya. Karena itu unsur etika lebih ditekankan daripada yang lainnya.

Mungkin satu pertanyaan yang kurang diperhatikan oleh kebanyakan orang tentang pakaian yang setiap hari kita kenakan adalah, apakah setiap yang indah dan menawan adalah mesti yang sedang ngetrend dan booming di pasaran? Jawabannya mungkin juga akan bermacam-maca,. Yang pro dan kontra. Namun sebagai muslim yang lebih mementingkan nilai etika dalam berpakaian akan sepakat menjawab bahwa keindahan dalam berpakaian tidak harus melulu mengikuti trend yang ada. Bahkan, bisa jadi bila kita selalu mengikuti trend yang sedang hot, kita malah menjadi kormod alias korban mode. Alih-alih ingin tampil lebih menawan, malah mungkin saja kita menjadi bahan tertawaan karena mati-matian ingin meniru mode yang sedang up to date, ternyata sangat tidak serasi dengan bentuk tubuh dan fisik kita. Lebih parah lagi bila demi mengikuti trend, syariat yang jadi korban. Inna lillahi wa inna ilaiji raji'un...

Jika dipikir lebih lanjut, mengapa kita tidak membuat trend sendiri yang memang sesuai dengan ciri khas kita sebagai muslim? Mengapa kita selalu bersifat konsumtif, bahkan dalam masalah pakaian? Seharusnya kita bangga dengan ciri khas kita (sebagai seorang muslimah). Memang mengikuti trend boleh, selama hal tersebut tidak bertentangan dengan syariat.



Intinya, menjadi muslimah modis, sah-sah saja, selama hal itu tidak melanggar aturan Allah dan RasulNya. Bila berbenturan antara mode dan aturan syariat, jelas sebagai muslim taat kita harus mengalahkan mode dan trend tersebut, Allahu a'lam




Intinya, menjadi muslimah modis, sah-sah saja, selama hal itu tidak melanggar aturan Allah dan RasulNya. Bila berbenturan antara mode dan aturan syariat, jelas sebagai muslim taat kita harus mengalahkan mode dan trend tersebut, Allahu a'lam

(dikutip dari muqoddimah Majalah Keluarga Islam Almawaddah edisi Rabiul Awwal 1434H dengan sedikit perubahan)


Spread the Love
Sharing is Caring ;)

Komentar

Postingan Populer